Sabtu, 30 April 2011

May day (1) - (8)

oleh : /khi (khamid)
May day (1) 
1#
Ijinkan
Ku bertanya
Padamu
Yang bergerak
Hari ini:
Apakah kerjamu di pabrik,
Di percetakan
Di perkebunan,
Di kantor camat

Di stasiun televisi
Di pantai pijat
Di cafe
Di klinik
Di kawasan soedirman
Atau di kumuh pelabuhan tanjung priuk
ADALAH 8 jam dalam sehari?

Kalau IYA
Itu bukan barang gratis
Yg dikirim malaikat dr langit
Atau hadiah dari menteri tenaga kerja!

Tapi .....

Pada tanggal 1 Mei tahun 1886, sekitar 400.000 buruh di Amerika Serikat mengadakan demonstrasi besar-besaran untuk menuntut pengurangan jam kerja mereka menjadi 8 jam sehari. Aksi ini berlangsung selama 4 hari sejak tanggal 1 Mei........

Ayo bergerak!

Sehari sebelum may day 2011

May day (2)
Bergeraklah
Menyusur tepian jalanan
Bentangkan spandukmu
Kibarkan benderamu
Merayakan gempita derap langkahmu
Rapatkan barisan
Kepalkan tangan
Dan....

Maka
Bacalah :
Pada tanggal 5 September 1882, parade Hari Buruh pertama diadakan di kota New York dengan peserta 20.000 orang yang membawa spanduk bertulisan 8 jam kerja, 8 jam istirahat, 8 jam rekreasi. Maguire dan McGuire memainkan peran penting dalam menyelenggarakan parade ini.

May day (3)
Ingatlah
Haji misbach
Jangan lupakan semaun
Tulislah marsinah
Catatlah nama munir
Renungkan wartawan udin
Dan sejuta TKI yg mati
Atas nama devisa
Buat negeri ini

Dan mereka
Bergerak tanpa kenal lelah

Karena

Pada tanggal 4 Mei 1886. Para Demonstran melakukan pawai besar-besaran, Polisi Amerika kemudian menembaki para demonstran tersebut sehingga ratusan orang tewas dan para pemimpinnya ditangkap kemudian dihukum mati, para buruh yang meninggal dikenal sebagai martir. Sebelum peristiwa 1 Mei itu, di berbagai negara, juga terjadi pemogokan-pemogokan buruh untuk menuntut perlakukan yang lebih adil dari para pemilik modal.

Menjelang may day

May day (4)
Siapa bilang negeri ini tak merah
Siapa bilang negeri ini tak bertonggak darah
Siapa bilang ?

May day pertama di asia ada di sini, negeri kita
Hukum perburuhan terbaik di asia (pernah) ada di sini
Meski semua hancur krn represi
Penguasa tiran

Ayolah bergerak!
Sebab diam adalah pengkhianatan

Menjelang may day

May day (5)
Apakah kita lupa?
Warna bendera merah kita?
Besok adalah untuk mengingatnya!

Karena :
Peringatan Mayday itu pertama kali diselenggarakan di Indonesia pada1920, oleh gerakan serikat buruh yang dipimpin oleh Semaun, Alimin,Darsono, dan sampai kemudian dilarang selama rezim Orde Baruberkuasa. Namun, berkat kegigihan perjuangan gerakan buruh, makaperingatan 1 Mei itu dapat kembali diselenggarakan sampai saat ini

Menjelang may day

May day (6)
Ini bukan puisi
Sebab ketika kaki telah bergerak
Dan tangan terkepal
Kepala ditegakkan
Barisa dirapatkan
Kita sudah berlawan.....

Ini bukan puisi
Bukan sajak

Ini adalah ajakanku
Kepadamu kawan
Untuk bersuka cita
Dalam barisan panjang

Ini adalah peringatanku
Peringatan kita
Kepada tuan modal
Segeralah hengkang
Dari muka bumi kami
Tanah air kami
Tanpa penindasan...

Menjelang may day

May day (7)
Ayo kawan
Temui aku besok
Di barisan terdepan
Bersama kawan2 buruh pabrik

Menyasar istana
Mengepung bandara
May day
Yang merah

Viva may day!

Menjelang may day

May day (8)
Yang teriak2 dijalan
Meneriakkan hari buruh adalah PKI!
Itu kata soeharto melalui menkopolkam soesilo soedarman!

Yang aksi di jakarta
Besok pada may day
Adalah provokator yang berniat membuat instabilitas di jakarta
Kata soetarman
Kapolda metro jaya

Benarkah?


" .......... Kami menjamin demoburuh tidak akan bisa disusupi."Kalau rusuh, ya itu pasti intelijenyang sengaja membuat chaos!"

Menjelang may day 2011

0 komentar:

Posting Komentar